Usai melakoni aksinya diatas panggung dalam Drama Musical bertajuk “Selendang Parpadanan”, Febe Febryana Tambunan mahasiswa semester akhir Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Medan (Unimed) ini kepada Wartawan mengatakan,bahwa dirinya mengangkat thema “Selendang Parpadanan” sebagai Ujian Tugas Akhir Penciptaan Komposisi Musik Prodi Seni Pertunjukkan Fakultas Bahasa dan Sastra Unimed memiliki latar belakang dari sebuah kisah yang pernah dia saksikan.
Dikatakan Febe, kisah “Selendang Parpadanan” ini tertuang dalam pemikirannya saat dirinya menyaksikan kisah nyata yang dialami dua insan yang saling memadu kasih dan berakhir tragis di kawasan Batak Toba.
Kisah yang berakhir dengan sebuah kesetiaan tiada akhir ini diwarnai dengan haru dan deraan air mata namun diawali dengan sebuah kebahagiaan karena telah berjanji dalam sebuah ikatan “tunangan” dihadapan kedua orangtua, meskipun harus berakhir dengan tragis karena calon “pengantin” sang Pria harus pergi untuk selamanya dalam kecelakaan lalulintas.
Terlepas dari semua itu, menurut Febe apa yang dihasilkan merupakan sebuah karya seni yang harus dijalankan dan dilakoni dengan sungguh-sungguh karena semua yang dijalankan dengan sungguh-sungguh akan membuahkan hasil yang baik.
Saat disinggung bagaimana dirinya bisa memerankan kisah itu dengan baik dan sempurna diatas panggung, Febe mengatakan, untuk menjadi seorang aktor kita harus terlebih dahulu keluar dari jati diri kita sendiri dan kita harus benar-benar masuk kedalam peran yang akan kita lakonkan,” ujar gadis kelahiran 21 Tahun silam tersebut.
“ Kita harus meresapi dan merasakan peran yang akan kita mainkan sehingga kita akan bisa tampil sesuai dengan baik,” imbuh Febe anak ke lima dari 5 bersaudara ini yang bercita-cita ingin menjadi Seniman seraya mengatakan bahwa Seniman.
Febe juga menambahkan, diri tidak akan pernah berhenti dan putus untuk berkarya dan kedepannya tetap akan menetaskan karya-karya terbaiknya.
Febe juga meminta kepada pihak Universitas Negeri Medan (Unimed) agar terus memberikan support dan membimbing para mahasiswa/i yang ingin berkarya atau menetaskan karyanya.
Dengan digelarnya Parodi Drama Musikal “Selendang Parpadanan” ini diharapkan dapat memberikan pesan Edukasi kepada para Mahasiswa/wi Bahasa dan Seni terkhusus jurusan Seni Pertunjukan. Dimana dalam kisah ini juga terurai pesan khusus bahwa sillaturahmi tidak boleh putus walaupun apa yang terjadi.
Febe juga mengajak rekan-rekan Mahasiswa-wi teruslah berkarya karena dengan berkarya kita bisa mengetahui kemampuan dan kesiapan kita dalam membuat suatu Komposer Musik ataupun suatu pertunjukkan Drama Musical yang memang menjadi bagian dari Ilmu pengetahuan yang kita pelajari dikampus kita,, Ayooo berkarya man teman dan Tetap berdoa agar Karyamu berkenan kepada-Nya…” Ungkap Febe.
* PJS Deli Serdang Acungkan Jempol
Drama Musical yang bertajuk “Selendang Parpadanan” buah karya Febe Febryana Br Tambunan yang digelar di Auditorium Universitas Negeri Medan (Unimed) Jum’at (02/12/2022) ternyata mendapat apresiasi dan acungan jempol dari Ketua DPC Pemerhati Jurnalis Siber (PJS) Kabupaten Deli Serdang, Damos Simatupang,Amd.
Menurut Damos Simatupang, apa yang telah ditampilkan Febe Febryana Tambunan beserta rekan-rekannya diatas panggung dalam tajuk “Selendang Parpadanan” merupakan sebuah hasil karya yang patut dijadikan contoh tauladan karena mengandung arti yang sangat mendalam yakni silaturrahmi tidak boleh putus walau apa yang terjadi.
Damos juga salut dan bangga dengan penampilan Febe yang dinilainya benar-benar mampu memukau pengunjung yang menonton dan hal ini terlihat dari sejumlah penonton yang menyaksikan tak mampu membendung air matanya seolah-olah larut dalam jalan cerita yang dimainkan dan diperankan aktor “ Selendang Parpadanan” tersebut.
Damos Simatupang,Amd juga mengucapkan terimakasih kepada Febriana Br.Tambunan dan Team Panitia Drama Musical yang sudah memberikan kesempatan kepada PJS Kabupaten Deli Serdang menjadi Fathner Media dalam Event Drama Musical yang menakjubkan ini dimana kami melihat Pertunjukan ini mampu memukau seluruh penonton yang hadir ” ungkap Damos Simatupang.Amd.
“ DPC Kabupaten Deli Serdang mengucapkan selamat dan sukses kepada Febe Febryana Br Tambunan dan tetap berdoa serta selalu Andalkan Tuhan agar segala cita-cita mu Diwujudkan Sang Pemilik Karya” ujar Damos Simatupang,Amd yang berharap Febe Febryana Tambunan terus menetaskan karya-karya berkualitasnya tersebut.(spi/red)
No comment