Medan,sinarpagiindonesia.com – Suasana Kegembiraan dan Sukacita memecah ceriah memenuhi Gedung Adventis Convensial Hall yang bertempat di Jalan Kartini no.17 Medan. Dimana ada sekitar 1500 orang lebih hadir mengikuti Perayaan Natal bersama Keluarga Besar PABORAS Siburian Medan Sekitarnya pada Minggu,( 18 /12/2022).sejak pagi jam 10.00 wib hingga selesai.
Adapun Paboras adalah singkatan dari Parsadaan Anak Boru Bere Toga Raja Siburian yang akrab disebut Paboras Siburian diketahui saat ini memiliki 27 Sektor ataupun Cabang yang berada di sekitar wilayah kota Medan dan sekitarnya .
Dan akan terus berkembang kedepannya dalam pengembangan sektor- sektor lainnya diwilayah Kota Medan dan sekitarnya yang cukup luas ini.” Jelas Kokber Siburian SE selaku Ketua Paboras Siburian Medan kepada awak media.
IMG 20221218 WA0055
Ketua panitia Prof Rikson Siburian PhD menyebutkan, saat perayaan Natal, panitia berbagi kasih dengan memberikan bingkisan sembako, kalender dan hadiah lucky draw kepada seluruh anggota Paboras.
“Dalam rangka berbagi kasih Kristus bagi seluruh anggota Paboras, supaya kita punya semangat yang sama untuk berbagi dan membangun Paboras ke depannya,” ujar Ketua panitia Natal Prof Rikson Siburian Phd.
Rikson Siburian menambahkan, sesuai dengan tema Natal 2022 : Janganlah Kiranya Kasih Setia Meninggalkan Engkau (amsal 3 : 3-6), maka di moment Natal Paboras ini mari kita merefleksikan bahwa tanpa kasih Kristus kita tidak bisa hidup, kita tidak bisa bernafas dan tidak bisa melakukan apapun sehingga kita harus bergerak dan bekerja keras seperti Kristus yang berbagi untuk sesamanya.” Pungkas Prof.Rikson Siburian Ph.d mengakhiri keterangannya.
Setelah melewati masa Pandemi Covid-19 perasaan Natal Paboras pun harus ditunda hampir 3 tahun lamanya hingga akhirnya Natal Paboras yang dirayakan ditahun 2022 langsung dilaksanakan oleh Para Pengurus Paboras Kota Medan dan seluruh ketua-ketua sektor yang turut memeriahkan suasana Natal menjadi ramai namun tetap berjalan dengan khidmat yang dihadiri seribuan orang dan mendengarkan khotbah renungan Natal yang disampaikan oleh Pendeta Rumondang Sitorus Sth.
Pdt Rumondang Sitorus Sth dalam khotbahnya mengajak seluruh anggota Paboras harus saling mengasihi sesuai dengan tema Natal, Janganlah Kiranya kasih setia meninggalkan engkau (amsal 3 : 3-6).
“Kasih setia Tuhan yang menopang mengikat dan mempersatukan Paboras Medan untuk saling mengasihi di dalam Tuhan,” ujarnya
Tampak para pengurus dan Panitia Pelaksana Natal selalu sibuk dan henti-hentinya melayani para anggota Paboras Siburian yang datang serta ingin menikmati Natal sambil melepaskan kerinduan yang mungkin selama ini jarang ketemu semasa Pandemi,maka dihari Natal inilah moment nya untuk dapat bertemu dan menjaga kekompakan sesama Marga SIBURIAN.yang ada dikota Medan dan sekitarnya.
Petugas keamanan dari Intelkam Polrestabes Medan dan Personil Polsek Medan Baru yang dipimpin Kanit- Reskrim AKP Martua Manik SH MH terlihat sangat cepat tanggap memantau situasi terlebih hal parkiran kendaraan bermotor juga keamanan Kamtibmas dari awal acara hingga di akhir Perayaan Natal bberlangsung dan berjalan dengan aman tertib serta terkendali.
Diakhir acara Ketua Panitia Natal dan Ketua Paboras Kota Medan mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh undangan yang hadir serta mensyukuri kepada Tuhan dimana Natal Paboras tahun ini sangat ramai di hadiri oleh keturunan Siburian anak boru-bere dengan suasana yang penuh sukacita.
Acara ditutup dengan giat Hiburan Lucky Draw juga tampilan artis penyanyi Kota Medan Claudia Aritonang didampingi pembawa acara HOST Lamhot Sihombing membuat suasana memecah menjadi semakin ceriah penuh tawa dan canda sambil menikmati hidangan yang disediakan Panitia Natal.(spi / red)
No comment