Ternyata Ini Alasan Tidak Lagi Mendapatkan Jatah Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) Kabupaten Lampura


 

 

 

 

 

Lampura, www. sinarpagiindonesia.com – Kabupaten Lampung Utara ternyata tak lagi mendapat ‘jatah’ program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) dari Pemerintah Pusat pada tahun 2023 ini. ‎Kondisi ini berbanding terbalik dengan tahun-tahun sebelumnya.

“Untuk tahun ini, kita enggak ada program BSPS,” ucap Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Lampung Utara, Erwin Saputra, Kamis (2/3/2023).

Tidak adanya program BSPS pada tahun ini dikarenakan program itu tak lagi diberikan melalui pemda. Program itu akan disalurkan melalui program aspirasi DPR RI. Ditambah lagi, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Lampung Utara tahun 2023 memang tidak mengalokasikan anggaran untuk kegiatan tersebut pada tahun ini.

“Memang enggak ada. Kita juga enggak ada programnya. Di pusat (pun) hanya lewat program aspirasi DPR RI,” ‎dalihnya.

Saat ditanya mengenai kabar tentang tiga puluh unit rumah ‎BSPS tahun 2023 yang tidak dikerjakan oleh pemkab, Erwin tak membantah kabar tersebut. Kegagalan itu dikarenakan waktu yang tersedia untuk merubah nama rekening dari rehabilitasi rumah tidak layak huni menjadi pembangunan rumah tidak layak huni begitu mepet.‎ Instruksi untuk merubah nama itu sifatnya wajib.

“Perubahan rekening pada bulan Oktober, sedangkan peminatan DAK paling lambat pada Juli 2022,” kelit dia.

Sementara itu, Kepala Bidang Perumahan DPKP Lampung Utara, Biantori mengatakan, Pemkab Lampung Utara memang tidak mendapatkan program tersebut. ‎Namun, berkat kerja keras anggota DPR RI melalui program aspirasinya, Lampung Utara masih akan tetap mendapatkannya.

Jumlah rumah yang akan diperbaiki dalam program aspirasi anggota DPR RI itu berjumlah 800 unit. Selain itu, masih ada program serupa dari Pemerintah Provinsi Lampung dengan jumlah 40 unit rumah.

“Kalau atas nama pemkab, ‎kita memang enggak dapat tahun ini. Tapi, kalau dari program aspirasi anggota DPR dan Pemprov Lampung, akan ada 840 rumah yang akan diperbaiki,” jelasnya.(spi/team/*)

No comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *