Dairi,sinarpagiindonesia.com –Akibat hujan deras yang terus menerus menerpa Kabupaten Dairi, lebih kurang satu ton beras bantuan Bulog untuk Penerima Keluarga Harapan (PKH)Kecamatan Sumbul Kabupaten Dairi, nyaris kena banjir.
Hasil informasi yang berhasil dihimpun SPI, Selasa (14/11) langsung dari Lurah Pegagan Julu Satu, Kecamatan Sumbul Kabupaten Dairi, Lasner Sinurat membenarkan kejadian tersebut.
Disebutkan hampir sebulan cuaca di daerahnya terus menerus di terpa hujan deras puncaknya, Senin (13/11) hujan yang begitu deras mengguyur bumi, air banjir memasuki kantor Pos Sumbul sehingga pihaknya dan petugas kantor Pos menyelamatkan beras yang dimaksud agar tidak basah.
“ memang beras untuk desa lain sudah sempat disalurkan cuma ada sebagian beras penerima manfaat belum sempat mengambil lain jadi secara buru buru kami selamatkan ketempat yang lebih tinggi agar selamat” ujarnya
Lasner Sinurat ber insiatip secepatnya melakukan gotong royong bersama tim penggerak PKK Kecamatan dan Kelurahan serta masyarakat membersihkan Parit dan menimbun untuk meninggikan lokasi kantor Pos agar tidak terulang lagi kejadian cukup mendebarkan ini.
Karena menurutnya jika seandainya beras PKH basah rusak terkena air banjir, dirinya tak bisa membayangkan bagaimana kecewanya masyarakat penerima manfaat sehingga untuk mengatisipasi hal tersebut akan melakukan kegiatan gotong royong ujarnya (spi/ginting)
No comment