Masyarakat Kabupaten Dairi Tumpah Tuah Menyambut Presiden RI di Sidikalang

Sidikalang,sinarpagiindonesia.com (Ribuan pelajar dan masyarakat Kabupaten Dairi tumpah ruah turun kejalan untuk menyambut Presiden RI, Jokowidodo,Kamis (3/2) di Sidikalang.

Mendarat dengan pesawat Heli di Lapangan Sepak Bola Sitinjo Kepala Negara Didampingi beberapa Mentri Negara Luhut Binsar Panjaitan, Sandiaga Uno dan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, rombongan Presiden RI, disambut Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu.

Dari Stadion Utama Sitinjo, kepala negara dengan kenderaan jeep terbuka dielu elukan ribuan masyarakat yang ingin melihat sendiri kehadiran Presiden yang dikagumi tersebut.

Pantauan Sinar Pagi Indonesia langsung dari jalan Sudirman sekitar pukul 14.30 sore rombongan Jokowi melintas menuju Lapangan Sudirman tempat penyerahan Sertifikat tanah secara simbolis kepada masyarakat penerima.

Dari lokasi lapangan Sudirman masih dengan kenderaan jeep terbuka Jokowi melanjutkan perjalanan ke pusat pasar Sidikalang memberikan secara simbolis Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada pedagang.

Kunjungan kerja Kepala Negara ke daerah penghasil kopi ini menjadi kehangatan tersendiri bagi masyarakat karena sejak daerah ini terbentuk baru kali ini Presiden berkunjung secara langsung, plus lambaian dan teriakan masyarakat dibalas hangat.

Kendati sempat diguyur hujan Presiden RI masih terlihat ramah menyapa pelajar dan Masyarakat berada dipinggir jalan.

Dari pusat pasar Sidikalang rombongan Presiden kembali Stadion Utama Sitinjo dan rencananya akan melanjutkan perjalanan dengan pesawat Helikopter menuju ke Kabupaten Tanah Karo dan Kabupaten Langkat (spi/Ginting)

No comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *