Tubaba,sinarpagiindonesia.com – Program yang akan dicanangkan oleh Pj. Bupati Zaidirina tentang kebun, kolam dan kandang (3K) yang akan oleh pemerintah kabupaten (Pemkab) Tulang Bawang Barat (Tubaba) akan disambut baik oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa/Tiyuh (DPMD/T).
“Apapun program yang diwacanakan oleh Bupati akan selalu didukung oleh pihak terkait,” ujarnya Ashari SP, Kepala Bidang Aparatur Pemerintah, Selasa (22/11).
Dirinya berharap kepada OPD seperti, Dinas Pertanian, Peternakan, Perikanan dan Ketahanan Pangan agar selalu berkoordinasi dan bersinkronisasi serta berharmonis.
“Program tersebut akan terus berjalan dengan adanya support serta kerjasama yang baik antara OPD,” katanya.
Selain itu, pihaknya juga akan terus berkolaborasi dengan pihak Tiyuh di Tubaba untuk mewujudkan program tersebut hingga tercapai.
“Kedepan akan kita sounding kepihak Tiyuh agar program tersebut dapat berjalan dan tepat sasaran,” tukasnya. (Spi/korwil/*)
No comment