Bupati Dairi Lantik Direktur Perumda Air Minum Tirta Nciho Kabupaten Dairi 2022-2027

Sidikalang,sinarpagiindonesia.com – Bupati Dairi DR.Eddy Keleng Ate Berutu, Jumat ( 11/2 ) melantik Direktur Perusahaan Umum Daerah Air Minum ( Perumda) Tirta Nciho Kabupaten Dairi, Wahlin Munte, SH, MM untuk periode 2022-2027 di Gedung Balai Budaya Sidikalang, Kabupaten Dairi Provinsi Sumatera Utara.

Pelantikan Dirum Perumda Tirta Nciho Disaksikan, Dandim 0206 Dairi, Letkol. ARH. Ridwan Sulistyawan,SH. Wakapolres Dairi Kompol David. P Silalahi, PLT Sekda Dairi, Budianta Pinem, Ketua penggerak PKK Kabupaten Dairi Mariani Simarmata, dan para undangan dari keluarga besar Perumda Tirta Nciho, ASN dan para undangan lainnya.

Sambutan arahan Bupati Dairi DR.Eddy Keleng Ate Berutu mengatakan dalam tiga bulan terakhir telah dilakukan rekrutmen uji kelayakan berapa calon dan akhirnya Wahlin Munte, SH, MM dipilih menjadi Dirum 5 tahun.

Perumda Tirta Nciho telah berupaya selama 35 tahun menyalurkan air bersih kepada pelanggan masyarakat di Kabupaten Dairi, dan Pemkab Dairi telah menambah modal 15 Miliar pada tahun 2021 hingga 2024 agar Tirta Nciho dapat melayani pelanggan masyarakat lebih baik lagi.

Perumda Air Bersih Tirta Nciho diharapkan Bupati harus terus berbenah untuk lebih meningkatkan kwalitas dan kwantitas sehingga Perumda Tirta Nciho dapat melayani seluruh masyarakat Dairi secara lebih baik lagi.

Selaku pimpinan Dirum Tirta Nciho Wahlin Munte, dijelaskan Eddy Keleng Ate Berutu , perlu menambah karyawan yang lebih profesional lebih baik lagi karena tugas kedepan lebih berat lagi di pikul Direktur yang baru dilantiik hari ini, ujar Bupati Dairi.

Selain itu Bupati Dairi juga berpesan kepada Wahlin Munte direktur haruslah kreatif mengembangkan perusahaan lebih baik kedepannya dan perusahaan bisa menyumbangkan PAD kepada Pemerintah Kabupaten Dairi, ujarnya

Sebagai informasi Direktur Perumda Tirta Nciho Wahlin Munte sebelum dilantik dianya juga merupakan Dirum di Tirta Nciho untuk masa periode 2017-2022 dan setelah dilantik dia dipercaya pihak Pemerintah Kabupaten Dairi selama 2 perode (spi/ginting)

No comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *