Medan,sinarpagiindonesia.com – Direktur Lalulintas (Dirlantas) Polda Sumut Kombes Pol Indra Darmawan Irianto akan memaksimalkan program lalulintas di Kota Medan agar bisa tertib.
Maka dari itu, Kombes Indra mengaku akan mengaktifkan program Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE). “Untuk saat ini kita masih berbenah dan kordinasi dengan dinas terkait perihal ETLE,” ujar Kombes Indra saat bertemu sejumlah wartawan, Selasa sore (15/2/2022).
Mengenai dimana saja titik ETLE, mantan Dirlantas Polda Papua Barat tersebut mengaku masih satu yakni di Lapangan Merdeka Medan.
Sementara, di beberapa jalan seperti seputaran rumah dinas hanya lampu blitz, sedangkan kameranya masih belum. “Kita masih mencoba menggodok untuk teknologinya. Nanti akan kita kabari kalau sudah selesai dan sudah turun arahan dari Korlantas,” sebutnya.
Indra kemudian memastikan ETLE akan diluncurkan dan dikenalkan kepada masyarakat pada 18 Februari 2022 mendatang. “Jadi untuk saat ini ETLE belum dijalankan masih dalam tahap uji coba,” pungkasnya.(spi/red)
No comment