Perkara SKEBP Rajungan PT Surveyor Indonesia, Kejagung Periksa 2 Orang Saksi


Jakarta, www.sinarpagiindonesia.com –

Tim Jaksa Penyidik pada Direktorat Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) memeriksa 2 orang saksi yang terkait dengan perkara dugaan tindak pidana korupsi kegiatan Skema Kredit Ekspor Berbasis Perdagangan (SKEBP) rajungan pada PT Surveyor Indonesia.

Kapuspenkum Kejagung Dr. Ketut Sumedana SH.MH., Senin (9/3/2023) dalam siaran pers menyampaikan adapun aksi-saksi yang diperiksa yaitu:

yaitu:

YS selaku Kepala Divisi Keuangan dan Akuntansi PT Surveyor Indonesia.

B selaku Staf Marketing Bank UOB Radio Dalam.

Adapun kedua orang saksi diperiksa terkait penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi kegiatan Skema Kredit Ekspor Berbasis Perdagangan (SKEBP) rajungan pada PT Surveyor Indonesia atas nama Tersangka BI dan Tersangka AN.

Pemeriksaan saksi dilakukan untuk memperkuat pembuktian dan melengkapi pemberkasan dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi kegiatan Skema Kredit Ekspor Berbasis Perdagangan (SKEBP) rajungan pada PT Surveyor Indonesia.” Sumber Puskenkum Kejagung” (spi/bmbg/lucky)

No comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *