Lampung Utara, www.sinarpagiindonesia.com – Kepolisian Resor (Polres) Lampung Utara menerima kunjungan dari Bag RBP Biro Rena Polda Lampung dalam rangka Asistensi Pelayanan SPKT Tahun 2023, Jumat (27/10/23).
Kedatangan Tim yang dipimpin oleh Kabag RBP Biro Rena Polda Lampung AKBP Racmat Tri Haryadi, S.I.K., M.H. bersama anggota Biro Rena Polda Lampung diterima langsung oleh Kapolres Lampung Utara AKBP Teddy Rachesna, S.H., S.I.K., M.Si.
Kapolres AKBP Teddy Rachesna mengucapkan selamat datang tim dan rombongan di Polres Lampung Utara, kami jajaran Polres Lampung Utara siap menerima petunjuk dan arahan guna untuk meningkatkan kualitas pelayan publik di lingkungan Polres Lampung Utara.
“Kami akan berupaya melakukan terbaik terkait pelayanan maupun fasilitas pelayanan publik sehingga masyarakat yang datang ke Mapolres merasa nyaman dalam urusannya”, kata Kapolres.
Sementara itu Kabag RBP Biro Rena Polda Lampung AKBP Racmat Tri Haryadi menyebut dalam asistensi pelayanan publik ini ada beberapa aspek yang akan dinilai oleh tim.
“Kita akan melakukan penilaian terkait standar pelayanan, maklumat pelayanan, survei kepuasan masyarakat, profesionalisme SDM, sarana dan prasarana, sistem informasi pelayanan publik, konsultasi pengaduan dan inovasi pelayanan publik”, katanya.
(spi/as)
No comment